Sabtu, 07 Juni 2014

Menjumlahkan Data Berdasarkan Warna Sel

Menjumlahkan Berdasar WarnaMengenal Excel sudah hampir dipastikan sudah mengenal fungsi dasar aplikasi ini. Ya... fungsi dasar yang dimaksud disini adalah fungsi penjumlahan (SUM) yang pastinya sangat familiar dikalangan pengguna Excel, baik untuk pemula terlebih untuk tingkat lanjut



Varian dari fungsi SUM dalam menjumlahkan suatu data berupa angka yang terdapat dalam sel atau range antara lain; fungsi SUMIF, Fungsi SUMIFs, Fungsi SUMPRODUCT, dan lainnya. Akan tetapi, beberapa dari kita lebih umum dan sering menggunakan fungsi SUM standard ketimbang yang lainnya.

Andai kata kita hanya menginginkan untuk menjumlah nilai berdasarkan suatu kondisi atau kriteria tertentu yang mana kriteria tersebut kita tentukan, maka dapat menggunakan Fungsi SUMIF/s, begitu pula untuk kasus-kasus penjumlahan yang lainnya kita dapat menggunakan varian dari Fungsi SUM.

Akan tetapi Jika kriteria atau kondisi yang dimaksud adalah warna, maka tentunya tidak dapat dilakukan dengan varian dari fungsi SUM standard ini.

Lihat ilustrasi berikut untuk lebih jelasnya.

Hasil penjumlahan tersebut didapatkan dari angka-angka dengan kriteria warna sebagai kuncinya.

Untuk melakukan penghitungan berdasarkan kriteria seperti tersebut di atas, dibutuhkan sedikit bantuan kode-kode VBA yang dijadikan sebagai function

Fungsi VBA
Aktifkan jendela Visual Basic Editor (tekan Alt + F11)
Klik menu Insert > module
Tempelkan kode berikut
Function HitungWarna(Data As Range, Warna As Range) As Double
Dim Wrn As Range, Jml As Double, ColorIndex As Integer

ColorIndex = Warna.Cells(1, 1).Interior.ColorIndex
Jml = 0
On Error Resume Next
For Each Wrn In Data.Cells
    If Wrn.Interior.ColorIndex = ColorIndex Then
      Jml = Jml + Wrn.Value
    End If
Next Wrn
On Error GoTo 0
Set Wrn = Nothing
HitungWarna = Jml
End Function

Menggunakan Fungsi
Format penulisan fungsi ini adalah
=HitungWarna(range;kriteria warna)

contoh :
=HitungWarna(A1:A10;C1)
. Range A1:A10 adalah kumpulan sel (dengan warna-warna tertentu) yang ingin dijumlah
. Range C1 adalah sel dengan background warna tertentu yang dijumlahkan

Ada baiknya untuk penggunaan warna sell (Fill Color) adalah warna-warna standard atau yang umum digunakan seperti yang tercantum dalam Index Warna ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar